Pendamping PKH Wates

PENDAMPING PKH KECAMATAN WATES
2012 - 2015

Pendamping PKH Kec. Wates - I 
(Kiri ke kanan - Endang Wahyu K, Bahrudin Khoiri, Febriana Susy Irianti, Yuli Kristinawati)



BAHRUDIN KHOIRI, SP

Lelaki kelahiran kota reog, Ponorogo, 29 Agustus 1975 sejak tahun 2006 tinggal dan menetap di desa Tawang, kecamatan Wates, kabupaten Kediri. Sejak kuliah di jurusan Sosial ekonomi pertanian Fakultas Pertanian Universitas Jember sudah sering mendampingi petani di Jember dengan bentuk Desa Binaan.
Selain kuliah, Brudin (nama panggilan kawan - kawan) juga aktif di Paguyuban Seni Reog mahasiswa (PSRM) Sardulo Anoraga Universitas jember juga Tiban Suluh Sosek Faperta Universitas Jember.
Aktivitas di PKH Kabupaten Kediri, selain sebagai Pendamping, juga aktif di Koperasi Serba Usaha (KSU) Keluarga Harapan. Koperasi yang didirikannya bersama Pendamping dan Operator PKH Kabupaten Kediri, Max Dien (nama panggilan lainnya) dipercaya sebagai nahkoda Koperasi.
Aktvitas lainnya adalah sebagai inisiator berdirinya Gubug Baca Harapan (GUBAH) "Mawar Biru". Gubah ini merupakan Taman Bacaan yang diperuntukkan bagi masyarakat umum dan sebagai tempat diskusi semua aktivis terutama dibidang sosial di Kediri.
Sementara itu Ilmunya tentang pertanian difokuskan pada bidang sumberdaya air dan lahan terutama bidang irigasi pertanian dan penanganan lahan kritis.
Aktifitas sosial lainnya adalah menjadi salah satu Pendiri "Renover", suatu lembaga sosial yang bergerak dibidang sosial yang mempunyai kegiatan bedah rumah miskin, renovasi masjid, penyaluran zakat, santunan fakir, miskin dan anak yatim, ternak untuk keluarga miskin dan penanganan lahan kritis.
 Selain itu juga aktif dalam kegiatan kesenian tradisional terutama Reog Ponorogo.


 ENDANG WAHYU KARYATI, SPd

Lahir dikota tahu, Kediri, 1973. Bu Endang (begitu akrab dipanggil) tinggal di desa Sidomulyo, kecamatan Wates - kediri. Lulusan SMAN 2 Pare ini, sejak di SMA sudah aktif diberbagai kegiatan sekolah, dan ini berlanjut semasa kuliah di IKIP Malang (Universitas Negeri Malang - sekarang).
Aktivis dibidang pemberdayaan masyarakat sudah lama digelutinya, seperti pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui kelompok - kelompok usaha bersama, terutama di wilayah kecamatan Wates.




YULI KRISTINAWATI, SSi

Lahir di Kediri tahun 1984. Bu Yuli tinggal di desa Sidomulyo, Kecamatan Wates, Kediri. Sarjana Bilogi murni ini, sejak SD hingga SMA ditempuh di kota kelahirannya. Lulus dari SMAN 3 Kediri langsung melanjutkan ke Fakultas MIPA - Biologi di Universitas Negeri Malang. Aktif dalam lingkungan terutama kesehatan lingkungan sekolah




FEBRINA SUSY IRIANTI, STP

Kediri merupakan kota kelahirannya. Dilahirkan tahun 1985. Sarjana Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya ini menghabiskan masa sekolah dasar dan menengahnya di Kediri. Lulus dari SMAN Papar - Kediri langsung melanjutkan ke Fakultas Teknologi Pertanian Fakultas Brawijaya Malang.


Pada bulan April 2015, salah satu dari kami, Bu Endang WK mengundurkan diri sebagai Pendamping PKH karena suatu hal. Mulai bulan April 2015, Pendamping PKH Kecamatan Wates tinggal 3 (tiga) orang yang mendampingi sekitar 1.350 keluarga Peserta PKH. Namun kondisi tersebut tidak begitu lama. Bulan Oktober 2015, kecamatan Wates mendapatkan tambahan Peserta PKH sekitar 1.400 sehingga secara otomatis Pendamping PKH-nya bertambah 5 (lima) orang. Lebih detail mengenai para Pendamping PKH kecamatan Wates yang baru, dapat dilihat di bawah ini :

Pendamping PKH Kec. Wates - II 
(Kiri ke kanan - Bahrudin Khoiri, Aris Mustofa, Laili Rahmawati, Yuli Kristinawati, Johan dan Sugiyarta (Kantor Pos Cabang Wates), Febrina Susy Irianti, Nurlela, Anita, Didik S)

DIDIK SANTOSO, S.Pd.I

Didik lahir di lereng Gunung Lawu, tepatnya kota Magetan pada tanggal 29 Mei 1985. Pendidikan formal yang diawali di SDN Pingkuk IV kecamatan Bendo kab. Magetan. Kemudian hijrah ke kediri untuk melanjutkan di MTs Tri Bhakti Kota Kediri, SMA Diponegoro Kediri. Selain pendidikan formal juga mondok di Pondok Pesantren HY Lirboyo. Setelah dari SMA melanjutkan di Fakultas Tarbiyah STAIN Kediri. Semasa kuliah, Didik aktif di Ikatan Pelajar Nahdhatul Ulama (IPNU) Kota Kediri.
Didik menjadi Pendamping PKH di kecamatan Wates sejak bulan Oktober 2016 hingga sekarang.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penghijauan Bersama Muspika

Produk KUBE PKH Mejeng di "Festival Kediri Lagi" 2016

Temporary Closing Data - Persiapan Penyaluran Bantuan PKH Tahap I tahun 2016