Tentang KSU Keluarga Harapan - UPPKH Kabupaten Kediri
Rapat dan Deklarasi Pendirian Koperasi Serba Usaha (Kopsus) Keluarga Harapan UPPKH Kabupaten Kediri sudah selesai dilaksanakan. Berawal dari ide - ide sederhana sewaktu bertemu, berdiskusi, bersilaturahmi akhirnya berdirilah sebuah Koperasi. Secara garis besar KSU Keluarga Harapan dapatlah dirangkum sebagai berikut :
- Rapat dan Deklarasi KSU Keluarga Harapan dilaksanakan tanggal 16 Agustus 2014 bertempat di Grand Surya Hotel - Kediri
- Dihadiri oleh 25 peserta rapat terdiri dari perwakilan Pendamping dan Operator PKH se Kabupaten Kediri
- Nama Koperasi : Keluarga Harapan yang berkedudukan di Pare
- Jenis koperasi : Koperasi Serba Usaha
- Jenis Usaha : Simpan Pinjam, Perdagangan, Peternakan, Pertanian
- Keanggotaan : Pendamping, Operator, Peserta dan mantan peserta PKH kabupaten Kediri
- Pengurus KSU Keluarga Harapan periode 2014 - 2017 : Ketua Umum : BAHRUDIN KHOIRI (Pendamping Kec. Wates), Ketua I : TOTOK AGUNG P (Operator dan Koordinator UPPKH Kab. Kediri), Ketua II : NURHASAN (Pendamping Kec. Ngasem) , Ketua III : EDI PURYONO (Pendamping Kec. Plemahan), Ketua IV : AJI PRASETYO (Pendamping Kec. Tarokan), Sekretaris I : AAN PRASETYO UTOMO (Pendamping Kec. Pare), Sekretaris II : ERDHA (Operator), Bendahara I : IIS SETYOWATI (Pendamping Kec. Kras), Bendahara II : MAMIK SUHARTI (Pendamping Kec. Gurah).
- Pengawas KSU Keluarga Harapan periode 2014 - 2017 : terdiri dari para Presidium Pendamping PKH yaitu SUPARMAN (Pendamping Kec. Kandangan), SINANDE (Pendamping Kec. Purwoasri), EDI NIAM (Pendamping Kec. Ngadiluwih), MAHFUDZ (Pendamping Kec. Ringinrejo),
- Penasehat KSU Keluarga Harapan periode 2014 - 2017 : Kepala Dinas Sosial kabupaten Kediri, kabid Banlinsos Dinas Sosial Kabupaten Kediri, BAMBANG JATMIKO (Pendamping Kec. Kandat), KUSNO (Pendamping Kec. Grogol), MUNTOHA (Pendamping Kec. Kunjang)
Komentar
Posting Komentar